Taliban Kuasai Afghanistan, Mobil Tempur Tinggalan AS Berkonvoi ke Iran
jpnn.com, LONDON - Amerika Serikat (AS) terus dipermalukan pasca-kemenangan Taliban di Afghanistan. Sebuah propaganda terbaru memperlihatkan kendaraan tempur tinggalan AS berkonvoi menuju Iran.
Di antara mobil perang yang terlihat dalam konvoi itu ialah jenis high mobility multipurpose wheeled vehicle (humvee) dan kendaraan lapis baja antiranjau.
Unggahan di media sosial juga menyebut Iran telah menemukan beberapa tank tinggalan AS di Afghanistan.
“Hilangnya kendaraan-kendaraan itu merupakan hal memalukan lain bagi AS,” ujar penulis sekaligus pengamat pertahanan dan keamanan Jonathon Kitson kepada Arab News.
Dia juga mengkhawatirkan Iran akan memanfaatkan kendaraan tempur itu untuk memerangi tentara AS di Irak.
“Bisa merusak masa depan jika kendaraan-kendaraan itu digunakan untuk mengekstrak informasi teknis berharga atau menyamar sebagai pasukan AS di Irak,” tuturnya.
AS menyediakan lebih dari 70 ribu kendaraan untuk pasukan keamanan Afghanistan sebelum akhirnya dikalahkan Taliban. Namun, AS tak mampu membawa pulang seluruh peralatan tempurnya dari Afghanistan.
Negeri Paman Sam itu menyebut Iran sebagai rivalnya di Timur Tengah mendukung kebangkitan Taliban yang tiba-tiba meraih kekuasaan.