Tambah Jemaah Jangan Menambah Masalah Ibadah Haji
Jumlah, posko dan militansi petugas perlindungan dan keamanan khususnya pencari jemaah hilang harus ditingkatkan baik di Mekah, Madinah dan terutama di Mina.
Sodik menambahkan, kualitas dan kuantitas fasilitas di Armuba terutama di Mina juga harus menjadi perhatian. Misalnya, kualitas toilet dan kapasitas tenda agar jemaah tertampung dengan layak. "Pernah ada kasus jemaah harus tidur miring karena tenda tidak cukup," kata Sodik mengingatkan.
Lebih lanjut Sodik mengatakan, sosialisasi, edukasi dan persuasi regulasi hari tarwiyah dan waktu jumrah harus dijelaskan dengan mendalam, bijak dan tegas. "Supaya bisa dipatuhi maksimum untuk keamanan jemaah," ungkapnya. Kemudian, koordinasi yang maksimum antarpetugas harus dilakukan dengan baik. (boy/jpnn)