Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tampil Sempurna, Tai Tzu Ying Ukir Rekor di Asian Games 2018

Selasa, 28 Agustus 2018 – 14:40 WIB
Tampil Sempurna, Tai Tzu Ying Ukir Rekor di Asian Games 2018 - JPNN.COM
Tai Tzu Ying. Foto: AFP

jpnn.com, JAKARTA - Tunggal putri nomor satu dunia Tai Tzu Ying mempersembahkan medali emas untuk Taiwan dari bulu tangkis nomor tunggal putri Asian Games 2018.

Dalam laga final di Istora Senayan Jakarta, pemain berusia 24 tahun itu menang atas ranking tiga dunia asal India, Pusarla V Sindhu dua game langsung 21-13, 21-16, dalam durasi 39 menit (statistik BWF).

Kemenangan dua game membuat Tzu Ying mencatat hasil sempurna di Asian Games 2018. Dari empat pertandingan yang dilewati sebelum meraih emas, Tzu Ying tak pernah kehilangan satu game pun.

Keberhasilan mengalahkan Pusarla di final AG 208 ini merupakan kemenangan ke-10 Tzu Ying dari 13 duel dengan Pusarla.

Tzu Ying kini tercatat dalam sejarah Asian Games sebagai tunggal putri pertama yang berhasil meraih medali emas. (adk/jpnn)

Tai Tzu Ying di Asian Games 2018

Final: vs Pusarla V Sindhu (India) 21-13, 21-16
Semifinal: vs Saina Nehwal (India) 21-17, 21-14
Perempat final: Nozomi Okuhara (Jepang) 21-15, 21-10
16 Besar: Chung Ngan Yi (Hong Kong) 21-9, 21-14

Tai Tzu Ying meraih medali emas Asian Games 2018 usai menaklukkan Pusarla V Sindhu di final.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News