Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tampil Solid dan Kompak, Srikandi Voli Indonesia Melangkah ke Final Princess Cup 2024

Rabu, 12 Juni 2024 – 20:47 WIB
Tampil Solid dan Kompak, Srikandi Voli Indonesia Melangkah ke Final Princess Cup 2024 - JPNN.COM
Pemain Timnas voli putri Indonesia saat berlaga pada ajang 22nd Princess Cup 2024 di Nakhon Pathom, Thailand, Rabu (12/6/2024). Foto: Dokumentasi SMM Volleyball

jpnn.com, JAKARTA - Timnas voli putri U-18 Indonesia melangkah ke final turnamen 22nd Princess Cup 2024 setelah meraih kemenangan melawan Filipina.

Berlaga di Nakhon Pathom, Thailand, Rabu (12/6/2024), tim asuhan Azzahra Dwi Febyane dan kolega meraih kemenangan dengan skor 3-0 (25-22, 25-18, 25-19).

Pelatih Timnas voli putri Indonesia, Imam Agus Faisal mengungkapkan Srikandi Merah Putih mulai padu satu sama lain.

Modal tersebut menjadi kunci untuk meraih empat kemenangan beruntun saat berlaga di Negeri Gajah Putih.

“Para pemain memiliki mental bertanding, semangat juang, serta sudah paham satu sama lain. Memang masih banyak kekurangan, saya melihat perkembangannya berjalan ke arah positif.”

“Saya berharap tren apik ini bisa berlanjut di laga berikutnya menghadapi Thailand pada partai final,” ungkap pria yang akrab disapa Fafa saat dihubungi JPNN.com.

Senada dengan Fafa, manajer Timnas voli putri Indonesia juga memberikan apresiasi buat permainan Junaida Santi cum suis.

Wanita kelahiran 4 Desember 1972 itu berharap bisa bermain lebih lepas di partai puncak melawan tuan rumah.

Timnas voli putri U-18 Indonesia melangkah ke final turnamen 22nd Princess Cup 2024 dan akan menantang Thailand, Kamis (13/6/2024)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close