Tanaman Ginkgo Biloba Ternyata Bisa Menyelamatkan Hidup Anda
jpnn.com, JAKARTA - Kondisi sirkulasi darah yang buruk dapat menyebabkan berbagai macam masalah. Beberapa hal bisa dirasakan seperti tangan dan kaki terasa dingin, mati rasa, kelelahan tubuh, kram, sakit kepala, atau disfungsi ereksi pada pria.
“Jika mengalami gejala tersebut, kita seharusnya waspada,” kata ahli gizi dari Herbal Revival Malaysia Lian Hooi San yang melakukan penelitian bersama Thomson Health.
Lion Hooi San menyebutkan kemacetan sirkulasi darah bisa meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke.
“Aliran darah yang macet menyebabkan oksigen dan nutrisi tidak dapat dialirkan mencapai organ, jaringan dan sel tubuh secara baik, sehingga meningkatkan risiko serangan jantung dan juga stroke,” ujar Lian Hooi San dalam keterangan tertulis, Rabu (24/11).
Mengatasi hal itu, Lian Hooi San dalam penelitiannya menyebutkan ekstrak ginkgo biloba berkhasiat untuk melebarkan pembuluh darah dan memberi efek fibrinolitik, yang mampu melarutkan gumpalan darah.
Ginkgo bukan hanya pohon yang hanya dipakai untuk memperindah taman, tetapi ternyata tumbuhan ini memiliki sejumlah manfaat kesehatan.
Kacang ginkgo atau biji ginkgo biloba biasa dikonsumsi untuk makanan, dan bagian daunnya memiliki nilai atau khasiat obat.
Manfaat Ginkgo