Tangan Dingin Basuki Menjamin Kesuksesan Agustusan Perdana di IKN
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat itu bersedia mendengarkan seluruh keluh kesah dan berdiskusi dengan sangat humanis tanpa ada batasan antara atasan dan bawahan.
“Pak Bas selalu berorientasi pada langkah solutif. Meski memiliki gelar doktor, beliau sangat menikmati diskusi. Namun sebagai pembuat kebijakan, beliau menyadari keputusan harus diambil, dijalankan dan dihasilkan. orientasinya pada penyelesaian masalah, mendorong yang macet dan mengurai yang kusut,” jelasnya.
Dengan pola kepemimpinan Pak Bas, Raja Juli optimistis rencana pembangunan IKN berjalan sesuai dengan rencana.
“Saya sangat optimis penyelenggaraan upacara HUT ke-79 RI di IKN, Agustus mendatang akan berjalan dengan baik,” tutupnya. (dil/jpnn)