Tangan Kanan Kadhafi Juga Tertangkap
Selasa, 22 November 2011 – 04:48 WIB
TRIPOLI - Sehari setelah tertangkapnya Saif al-Islam, para pejuang Dewan Transisi Nasional (NTC) Libya berhasil membekuk Abdullah al-Senussi Minggu waktu setempat (20/11). Seperti Saif, adik ipar mendiang Muammar Kadhafi itu pun tertangkap di wilayah selatan negara Afrika Utara tersebut. Hingga kemarin (21/11), Senussi dan Saif masih sama-sama berada di balik terali besi pemerintahan NTC. Kendati keduanya adalah buron Pengadilan Kriminal Internasional (ICC), NTC berencana untuk menyidangkan dua orang dekat Kadhafi itu di Libya. "Pemerintah sementara Libya bersikeras untuk menyidangkan Saif, yang tertangkap di wilayah selatan Sahara, di dalam negeri," terang NTC secara tertulis.
Mengingat pelanggaran berat yang dilakukan Saif terhadap oposisi dan warga Libya, pengadilan berhak menjerat putra kedua Kadhafi itu dengan ancaman hukuman mati. Sedangkan, Senussi yang juga dianggap bertanggung jawab atas kejahatan yang sama, kemungkinan besar akan dijerat pula dengan hukuman mati. Tapi, jika dikirimkan ke ICC, dua buron itu maksimal hanya akan dijatuhi hukuman seumur hidup.
"Hanya akan adil bagi rakyat Libya jika dia (Saif) menjalani persidangan di sini. Sebab, Saif al-Islam melakukan pelanggaran terhadap rakyat Libya. ICC hanyalah pengadilan sekunder dan rakyat Libya tak akan pernah mengizinkan dia diadili di luar Libya," papar Menteri Informasi NTC Mahmoud Shammam. Namun, NTC masih belum memutuskan dimana Senussi bakal menjalani sidang.
TRIPOLI - Sehari setelah tertangkapnya Saif al-Islam, para pejuang Dewan Transisi Nasional (NTC) Libya berhasil membekuk Abdullah al-Senussi Minggu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
-
Menjelang Perayaan Natal, Discovery Ancol Persembahkan Chrismast Tree Lighting
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
BERITA LAINNYA
- Asia Oceania
Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
Jumat, 22 November 2024 – 16:36 WIB - Eropa
Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
Jumat, 22 November 2024 – 11:59 WIB - Asia Oceania
Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
Rabu, 20 November 2024 – 18:02 WIB - Amerika
Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer
Selasa, 19 November 2024 – 12:33 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Persiapan Piala AFF 2024, PSSI Panggil 31 Pemain, Ini Daftarnya
Senin, 25 November 2024 – 17:45 WIB - Pilkada
Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
Senin, 25 November 2024 – 18:13 WIB - Pemilihan Umum
Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
Senin, 25 November 2024 – 20:42 WIB - Jateng Terkini
Pelajar SMK di Semarang Tewas Ditembak Oknum Polisi, Apa yang Sebenarnya Terjadi?
Senin, 25 November 2024 – 19:33 WIB - Pilkada
Beredar Surat Instruksi Prabowo untuk Pilih Ridwan Kamil, Ini Penjelasannya
Senin, 25 November 2024 – 20:37 WIB