Tangis Iringi Pemakaman Pratu Wahyu Prabowo
Korban Penembakan di Puncak JayaMinggu, 24 Februari 2013 – 08:11 WIB
Awalnya dari pihak kesatuan Korp Kopasus di Serang dan Kodim Purbalingga meminta agar jenazah adiknya dimakamkan di taman Pahlawan Purbalingga. Namun bapaknya, meminta agar anaknya dimakamkan di TPU desanya, karena di TPU tersebut, anggota keluarga sudah terlebih dahulu meninggal di kuburkan.
Pemakaman sendiri dilaksanakan pada Sabtu pagi Pukul 08.00 dan dihadiri oleh Kerabat hingga sejumlah anggota TNI Kodim, Lanud, Kopassus serta aparat kepolisian sudah bersiap di rumah anggota Kopassus terbaik yang menjadi korban serangan kelompok sipil bersenjata di Papua. Jenazah Pratu Wahyu Prabowo diserahterimakan dari pihak keluarga kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Karanganyar Ar Rahmat.
"Kami pihak keluarga dengan ini menyerahkan jenazah Wahyu Prabowo agar dimakamkan secara militer," kata Juremi, perwakilan pihak keluarga saat menyerahkan jenazah Pratu Wahyu Prabowo.