Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tantan Batal Bela Timnas Lawan ASEAN All

Minggu, 11 Mei 2014 – 05:15 WIB
Tantan Batal Bela Timnas Lawan ASEAN All - JPNN.COM
Tantan Batal Bela Timnas Lawan ASEAN All. Getty Images

jpnn.com - BANDUNG - Penggawa anyar Persib Bandung, Tantan harus rela absen dalam pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia vs ASEAN All Star malam nanti. Padahal, second striker Maung Bandung ini sebelumnya diproyeksikan mengisi slot dalam skuad timnas asuhan Alfred Riedl.

Ya, Tantan batal bergabung dengan timnas setelah dirundung cedera paska Persib menjalani bentrok dengan Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (8/5).  

Dokter tim Persib Bandung Rafi Ghani membenarkan Tantan mengalami cedera hingga batal berangkat memperkuat Timnas. Rafi mengungkapkan, Tantan mengalami masalah pada bagian pinggangnya, dan kini masih dalam perawatannya.

"Tantan cedera sehingga tidak bisa memenuhi panggilan pelatih Alfred Riedl. Ia masih saya periksa," tutur Ghani saat dihubungi, kemarin.

Sebelumnya Riedl membidik delapan penggawa didikan Djadjang Nurdjaman. Dengan batalnya Tantan gabung ke timnas, maka 'Maung Bandung' hanya dapat mengirimkan enam amunisinya. Sebab, selain Tantan, M Ridwan juga batal bergabung dengan timnas karena mengalami patah tulang pada tangan kirinya.  

Enam penggawa Persib yang gabung ke dalam skuad Riedl itu masing-masing : I Made Wirawan, Supardi Natsir, Ahmad Jufriyanto, Firman Utina, Hariono dan Ferdinand Sinaga. (yan)

BANDUNG - Penggawa anyar Persib Bandung, Tantan harus rela absen dalam pertandingan persahabatan antara Timnas Indonesia vs ASEAN All Star malam

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News