Target Serap Anggaran 90 Persen
Minggu, 02 Desember 2012 – 07:19 WIB
Secara terpisah, Menko Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan masih perlu kerja keras untuk penyerapan anggaran tersebut. "Memang kita masih perlu kerja keras. Saya harapkan masih bisa kita capai sebulan terakhir," katanya.
Terkait dengan capaian kinerja ekonomi, Hatta mengatakan, saat ini pertumbuhan ekonomi mencapai 6,3 persen. Namun untuk mencapai target 6,5 persen, berarti di kuartal terakhir ini harus mencapai 7 persen. "Itu sangat sulit mengingat situasi global saat ini," kata dia.
Meski begitu, lanjut Hatta, investasi masih cukup kuat dan konsumsi masyarakat juga terus dijaga. Dia mengharapkan, APBN bisa tepat sasaran sehingga bisa mencapai target. "Target bisa dicapai asalkan penyerapannya betul-betul tinggi pada akhir tahun ini," ujar mantan mensesneg itu.