TC di Yogyakarta, Borneo FC Masih Kesulitan Cari Lawan Uji Coba
"Kita semua berharap ada kepastian soal kompetisi ini. Namun kami tetap berpatokan pada agenda awal, yakni 25 November," ujarnya.
Miftah mengaku persiapan selama 3 sampai 4 pekan akan sangat ideal bagi Borneo FC, sebab di waktu seperti sekarang tim sudah memasuki tahap pemantapan tim untuk menjalankan taktik dan strategi, sebagaimana seperti awal musim.
Apalagi, kata dia, Andre Gaspar sebagai pelatih pengganti Milomir Seslija akan punya banyak waktu untuk mematenkan skema permainan yang diinginkannya saat ini.
"Makanya saya bilang, waktu saat ini sangat ideal untuk persiapan tim. Tapi ya itu tadi, semoga saja kompetisi tak ditunda lagi," pungkasnya.(antara/jpnn)