TEGAL: PKS Ajak Umat Qunut Nazilah
Sabtu, 05 Juni 2010 – 08:36 WIB
Koordinator Lapangan, Isa, mengatakan, massa didatangkan dari tiga daerah, dengan rincian setiap DPD mengerahkan 200 personelnya. Aksi ini dilaksanakan lantaran pernyataan tidak setuju atas penyerangan Israel terhadap aktivis dan relawan kemanusian. “Kami meminta agar blokade Israel terhadap Palestina yang sudah berjalan selama 3 tahun lamanya dibuka. Dengan ini kita juga berharap pemerintah mendukung pembebasan Palestina. Serta dukung PBB keluarkan resolusi bahwa Israel penjahat perang,” tandasnya di sela-sela kegiatan.
PKS mengajak seluruh kader dan simpatisan serta masyarakat Tegal dan sekitarnya untuk membantu penderitaan rakyat Palestina. Selain itu juga menyerukan, agar masyarakat untuk melakukan Qunut Nazilah dengan penuh pengharapan dan keiklasan. Untuk para pejuang dan syuhada Palestina.