Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tegur Atta Halilintar Soal Gerakan Salat, Dorce Malah Dinasihati Netizen

Senin, 18 November 2019 – 23:13 WIB
Tegur Atta Halilintar Soal Gerakan Salat, Dorce Malah Dinasihati Netizen - JPNN.COM
Dorce Gamalama. Foto: Instagram/DG

jpnn.com, JAKARTA - Artis serbabisa Dorce Gamalama dinasihati netizen usai menegur Atta Halilintar perihal video gerakan salat yang tengah dipersoalkan Ustaz Ruhimat.

Menurut mereka, Dorce Gamalama seharusnya melihat lebih dulu video asli secara utuh sebelum mengomentari kasus tersebut.

“Sebelum berkomentar, ada baiknya untuk tabayyun terlebih dahulu,” kata akun shymily.hd.

“Ngaca dulu kalau menilai orang memang enggak lihat vlognya "YANG TIDAK BENAR”, situ aja mengubah kodrat malah situ tidak benar,” tulis akun ananda_viraaa.

Sebelumnya, Dorce Gamalama ikut mengomentari tuduhan Ustaz Ruhimat kepada Atta Halilintar soal dugaan penistaan agama.

“Tadinya saya enggak mau komentar, tetapi begitu saya lihat Atta Halilintar mempermainkan salat, masyaAllah nauzubillah harusnya kamu bersyukur atas nikmat Allah yang berikan, kok kamu dari keluarga muslim tapi kok kamu permainkan agama," kata Dorce di dalam video tersebut.

Ia kemudian menyinggung gerakan Atta Halilintar dalam video tersebut yang dinilai melecehkan salat.

"Ingat Atta jangan sampai Allah murka, Allah ambil nikmatnya dari kamu, jangan mempermainkan salat, nggak boleh, ingat," kata Dorce.(mg7/jpnn)

Dorce Gamalama dinasihati netizen usai menegur Atta Halilintar perihal video gerakan salat yang tengah dipersoalkan Ustaz Ruhimat.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close