Tekanan Mengarah Ke Pedrosa
Jumat, 01 Juni 2012 – 13:05 WIB
Pernyataan Nakamoto tersebut seakan mempertegas harapan Honda pada Pedrosa. Meski sudah lama memperkuat Honda, Pedrosa tak kunjung mempersembahkan gelar juara bagi pabrikan Jepang itu. Stoner yang baru memperkuat tim pada 2011 malah langsung memberikan gelar yang sudah lama tak dinikmati Honda.
Tekanan pun tak urung mengarah pada Pedrosa di sisa musim. Dia harus bisa membuktikan diri sebagai pembalap yang patut diandalkan dan dipertahankan. Apalagi, kontrak Pedrosa dengan Honda akan berakhir akhir musim ini dan belum ada tawaran perpanjangan kontrak.
Tapi, empat balapan di musim 2012 kembali menunjukkan Pedrosa kesulitan bersaing dengan Lorenzo dan Stoner. Dia masih setia berada di peringkat ketiga, menguntit Lorenzo dan Stoner.