Tenaga Guru Didominasi Honorer
Kamis, 29 September 2011 – 06:41 WIB
Kebutuhan tenaga kesehatan juga mendesak untuk dilakukan, terutama untuk mengatasi kekurangan dokter di Puskesmas-Puskesmas yang ada. Sekarang ini, kabupaten Cilacap masih kekurangan sekitar 30 orang dokter umum.
"Rasio dokter dengan penduduk kita masih sekitar 1: 10.000. Ini sudah termasuk dokter PNS dan swasta. Kondisi kini masih kurang cukup banyak untuk mencapai ideal. Namun untuk bisa memberikan pelayanan yang maksimal Cilacap membutuhkan sekitar 30 orang dokter umum lagi," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap Bambang Setyono kepada pada kesempatan terpisah.
Dia menjelaskan, kendati masih jauh untuk mendekati rasio ideal sekitar 1: 5.000. Namun kebutuhan 30 orang dokter tersebut didasarkan kepada perhitungan jumlah puskesmas yang ada di Cilacap.