Terapi Organ Vital Pria Pakai Gigitan Semut, Auwww... Jangan Ditiru
Meski demikian, dr. Sorranai tetap menganggap cara pria itu tidak patut ditiru.
“Bagaimanapun menggunakan gigitan semut sebagai rangsangan adalah tindakan salah dan tidak efektif,” ujarnya.
Menurut Sorranai, ada beragam penyebab lemah syahwat atau disfungsi ereksi, seperti kelainan pembuluh darah, sistem saraf, hormon, bahkan mungkin pikiran.
Oleh karena itu, pengobatan untuk impotensi pun bergantung pada penyebabnya. Bisa melalui obat-obatan, perawatan dengan metode vakum, terapi kejut, atau pembedahan.
Sorranai mengatakan gigitan semut bisa menimbulkan alergi yang membahayakan. Selain itu, gigitan semut juga bisa menyebabkan dermatitis atau infeksi lebih lanjut.
“Mencari nasihat profesional adalah tindakan paling aman,” tuturnya.
Tentu saja pria yang menggunakan ‘terapi semut’ itu akan berpikir berkali-kali jika pengin mengulangi tindakannya.
Atau, bisa jadi dia malah berdoa agar sakitnya disembuhkan tetapi bengkak di anunyanya dipertahankan.(Thaiger/JPNN.com)