Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Teriak, Naiki Motor Polisi

Kamis, 24 Juni 2010 – 10:22 WIB
Teriak, Naiki Motor Polisi - JPNN.COM
Aksi konyol Boris, si suporter Slovakia, ketika menaiki motor polisi di Pretoria. Foto: Dani Nur Subagyo/Jawa Pos.
PRETORIA - Sesi latihan Slovakia di Stadion Caledonia, Pretoria, Selasa lalu, dikejutkan teriakan seseorang dari luar gerbang. Si pembuat gaduh adalah pendukung Slovakia bernama Boris Milchko. Bersama tiga temannya, Boris meneriakkan "Slovakia... Slovakia..!" sembari mengibarkan bendera negaranya.

Aksi Boris itu membuat repot polisi yang berjaga di gerbang. Dua motor pengawal polisi yang diparkir di depan gerbang ikut menjadi sasaran kekonyolan Boris. Setelah mengajak polisi foto bersama, dia pun menaiki motor tersebut. Polisi hanya geleng-geleng kepala menyaksikan ulah Boris.

"Saya dengar Slovakia berlatih di sini, sehingga saya datang untuk memberi dukungan," kata pria berusia 42 tahun itu. "Slovakia punya kans lolos ke babak berikutnya, dan menunjukkan kepada dunia bahwa negeri kami bukan sekadar pelengkap di Piala Dunia," sambungnya. (dns/cfu)

PRETORIA - Sesi latihan Slovakia di Stadion Caledonia, Pretoria, Selasa lalu, dikejutkan teriakan seseorang dari luar gerbang. Si pembuat gaduh adalah

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close