Terima Laporan di Hotel, Kinerja BPKP Disorot
Jumat, 18 Januari 2013 – 13:41 WIB
Alex Litaay, anggota Komisi II juga mengkritisi sikap anggota BPKP yang mundur melakukan audit investigasi karena ditolak daerah. Meskipun dari laporan Kepala BPKP Mardiasmo hanya satu daerah saja yang menolak yaitu Kabupaten Seram Bagian Timur, namun bagi Alex, sikap auditor yang memilih pulang bukan merupakan sikap seorang abdi masyarakat.
"Kok bisa menyerah gitu, mau jadi apa negara kita kalau mental aparatur lembek. Inikan negara hukum, jadi tidak boleh takut sama ancaman kayak itu," tandasnya.(esy/jpnn)