Terkait Kabar Pergantian Nama Terminal Bandara Soetta, Begini Respons AP II
jpnn.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura (Persero) menegaskan tidak ada pergantian atau penambahan nama pada Bandara Internasional Soekarno-Hatta mau pun Terminal 1, Terminal 2 dan Terminal 3 di bandara tersebut.
Hal itu disampaikan untuk menanggapi beredarnya berita terkait pergantian nama Terminal II Bandara Soekarno Hatta.
Executive General Manager Bandara Internasional Soekarno-Hatta Agus Haryadi menjelaskan adapun kerja sama co-branding dengan Pegipegi di Terminal 1 dan Traveloka di Terminal 2 hanya sebatas pemanfaatan ruang komersial di terminal.
Co-branding tersebut bertujuan untuk meningkatkan brand equity seluruh pihak yang bekerja sama.
“Kami tegaskan bahwa tidak ada pergantian dan penambahan nama. Nama bandara tetap Bandara Internasional Soekarno-Hatta, dan nama terminal tetap Terminal 1, Terminal 2, dan Terminal 3. Seluruh kegiatan operasional juga dilakukan oleh Angkasa Pura II,” jelas Agus.
Terkait kerja sama komersial melalui skema co-branding dengan dua perusahaan, Agus menjelaskan saat ini masih dalam pembahasan lebih detail antara Angkasa Pura II dan pihak terkait untuk dilakukan di dalam Terminal 1 dan Terminal 2.
Sekali lagi, Agus menekankan tidak ada pergantian atau penambahan nama di Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan terminal yang ada di bandara tersebut untuk sekarang dan ke depannya.(chi/jpnn)