Terkait Laporan Azizah Salsha, Polisi Sudah Periksa 2 Pemilik Akun
jpnn.com, JAKARTA - Bareskrim Polri masih memproses laporan Azizah Salsha atau akrab disapa Zize atas dugaan pencemaran nama baik.
Sejauh ini, polisi telah memeriksa dua pemilik akun sosial media dari 12 akun yang dilaporkan.
Mengenai kemungkinan Rachel Vennya diperiksa terkait laporan tersebut, kuasa hukum Azizah Salsha, Ega Marthadinata mengatakan persoalan itu tak akan menyeret nama tersebut.
"Tidak ada, hanya di 12 akun itu. Jadi, kami sekarang fokus kepada proses penyelidikan dan penyidikan yang akan dilakukan Bareskrim," ujar Ega Marthadinata di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis (5/9).
Dia mengatakan, polisi sudah memanggil dua pemilik akun dari 12 akun yang diduga menyebarkan berita bohong terkait kliennya.
Namun, Ega belum mengetahui kapan polisi akan menjadwalkan lagi untuk memanggil pemilik akun lainnya.
"Akun yang diperiksa hari ini, menurut informasi dari penyidik itu ada dua akun. Ada dua akun pemilik akun. Artinya sudah kalau kemarin kan, akun yang kami laporkan, sekarang sudah mengarah ke personal dari dua orang, kemudian di hari selanjutnya nanti akan ada beberapa orang lagi yang akan dipanggil dari laporan kami," tutur Ega Marthadinata.
Sebelumnya, beredar isu perselingkuhan antara Azizah Salsha dengan Salim Nauderer, mantan kekasih Rachel Vennya.