Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terkait Tunjangan, Menlu Australia Didesak Umumkan Pacarnya

Kamis, 01 Maret 2018 – 12:00 WIB
Terkait Tunjangan, Menlu Australia Didesak Umumkan Pacarnya - JPNN.COM

"Bishop mungkin dalam posisi yang sama yang menjadi alasan lain mengapa Panton dimasukkan dalam Register," katanya.

Terkait Tunjangan, Menlu Australia Didesak Umumkan Pacarnya
David Panton mendampingi Menlu Australia Julie Bishop dalam sidang umum PBB.

Reuters: Andrew Kelly

Tunjangan 'hanya bagi pasangan'

Wilkie mengaku "bingung" dengan situasi yang terjadi dengan Menlu Bishop.

"Di satu sisi dia sepertinya tidak menganggap Panton sebagai pasangannya. Pasalnya, dia tidak memasukkan perincian (tentang Panton) dalam Register (Bishop) sebagai anggota (DPR)," katanya.

"Tapi pada saat yang sama dia mengklaim bahwa Panton berhak melakukan perjalanan dengan biaya negara, yang merupakan fasilitas yang hanya tersedia untuk pasangan," jelas Wilkie.

Komentar Wilkie disampaikan setelah anggota DPR Brendan O'Connor dari oposisi, yang menyoroti pembelaan Bishop terkait hal ini.

"Saya paham kalau dia sebut (Panton) bukan pasangan atau suami secara de facto sehingga dia ingin menghindari perlunya dia menyatakan kepentingannya," kata O'Connor.

"Saya kira orang akan melihat perlu adanya pertanggungjawaban lebih besar dalam masalah itu," tambahnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News