Ternyata Begini Patrick Kluivert di Mata Pelatih Timnas Australia

jpnn.com - Pelatih Timnas Australia Tony Popovic mencoba memberikan pandangannya terhadap Patick Kluivert.
Kedua sosok pelatih itu akan bertemu saat Australia menjamu Timnas Indonesia pada lanjutan fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Duel Australia vs Indonesia akan dihelat di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025).
Kluivert bukan sosok yang asing bagi Popovic. Mereka pernah bertemu dalam sebuah laga di Liga Australia 2010 silam.
Saat itu, Popovic menjadi asisten pelatih Sydney FC, sedangkan Kluivert menjadi asisten pelatih Brisbane Roar.
Popovic dan Kluivert juga pernah saling sikut ketika masih aktif bermain sebagai pesepak bola profesional, tepatnya di Liga Inggris musim 2004/05.
Di musim tersebut, Popovic menjadi bek Crystal Palace, sementara Kluivert merupakan penyerang Newcastle United.
Popovic tak menafikan Kluivert adalah sosok pesepak bola hebat.