Teror Bom Ancam Laga Arema
Rabu, 27 April 2011 – 06:56 WIB
Sementara itu, untuk laga besok, Meidy merinci, panpel sudah mencetak 10 ribu tiket. Sembilan ribu tiket untuk tribun terbuka dijual dengan harga Rp 30 ribu dan seribu tiket tribun tertutup dijual seharga Rp 80 ribu. Panpel menyiagakan 175 personel keamanan dari kepolisian.
"Sampai saat ini kami masih belum mendapat konfirmasi kedatangan Aremania di Padang. Jika pun mereka datang tidak ada kuota bagi mereka. Mereka masuk ke stadion layaknya penonton umum hanya dengan membeli tiket pertandingan. Itu saja," tandas dia. (did/abm)