Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tersedak Bisa Jadi Penyebab Kematian, Begini Mengatasinya

Selasa, 02 Februari 2021 – 20:45 WIB
Tersedak Bisa Jadi Penyebab Kematian, Begini Mengatasinya - JPNN.COM
Ilustrasi tersedak. Foto: Pixabay

Cara lain yang bisa dilakukan, menurut Dokter Agus, dengan menggunakan metode Heimlich Maenuver yaitu dengan memberikan dorongan pada ulu hati orang yang tersedak.

"Pada prinsipnya kita menolong dari belakang orang tersedak, kemudian tangan kita dikepalkan didaerah ulu hati, kemudian tangan kanan itu mendorong."

"Jadi seperti kita mendekap dari belakang tapi tangan kita mendorong daerah ulu hati. Dengan mendorong ke atas daerah diafragma terdorong diharapkan akan mendorong udara dari paru dan mendorong benda yang nyangkut keluar," kata dia menjelaskan.

Sementara untuk pertolongan pertama pada bayi yang tersedak sedikit berbeda, yaitu dengan ditepuk-tepuk pada daerah punggung bayi dalam posisi tengkurap.

"Kalau Heimlich Maenuver pada anak beda tekniknya, biasanya ditekan aja di daerah ulu hati ke arah dalam sehingga dia akan mendorong," kata dokter Agus.

Dia menambahkan bahwa meminum air untuk mengatasi tersedak belum tentu membantu karena tergantung dengan benda yang masuk ke dalam saluran pernapasan.

"Kalau tersedak oleh makanan yang sifatnya dapat lumer bisa. Tapi kan tersedaknya itu masuk saluran napas jadi enggak bisa air masuk," kata dia.(Antara/jpnn)

Tersedak bisa menjadi salah satu penyebab kematian, sebaiknya anda perlu tahu cara mengatasinya jika hal itu terjadi.

Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close