Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terungkap! Ini Rahasia Barca Sabet Treble Winners

Minggu, 07 Juni 2015 – 13:46 WIB
Terungkap! Ini Rahasia Barca Sabet Treble Winners - JPNN.COM
afp

jpnn.com - BARCELONA- Luis Suarez membeberkan kunci sukses Barcelona membukukan treble winners alias tiga gelar musim ini. Menurut bomber asal Uruguay itu, para pemain Barca memiliki ikatan nan kuat.

Barcelona juga tak limbung ketika mendapat cacian dari banyak pihak. Salah satunya ketika Barcelona dicibir setelah kehilangan status pemuncak klasemen pada pertengahan musim lalu.

“Kerendahan hati dan kekompakan kami menjadi kunci sukses sepanjang musim. Musim mendatang pasti ada permintaan memenangkan banyak trofi,” terang Suarez di laman Football Espana.

Sebagaimana diketahui, Barcelona sukses merebut treble winners setelah menekuk Juventus pada final Liga Champions. Sebelumnya, Barcelona merebut gelar juara La Liga dan Copa Del Rey.

“Kami ingin terus memperbaikin target kami dengan lebih baik. Setelah menjuarai La Liga, kami ingin juara Copa Del Rey. Kini kami berhasil mendapatkan tiga gelar,” tegas Suarez. (jos/jpnn)

BARCELONA- Luis Suarez membeberkan kunci sukses Barcelona membukukan treble winners alias tiga gelar musim ini. Menurut bomber asal Uruguay itu,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News