Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terus Antisipasi Teror Jelang Natal

Rabu, 18 Desember 2013 – 13:35 WIB
Terus Antisipasi Teror Jelang Natal - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA -- Kapolri Jenderal Sutarman kembali menegaskan bahwa antisipasi tindakan teror jelang Natal 2013 dan Tahun Baru 2014, tetap menjadi perhatian kepolisian.

Bahkan, ia menegaskan, keberadaan teroris terus dikuntit oleh aparat Detasemen Khusus 88 Antiteror maupun intelijen.

"Itu menjadi bagian yang kita antisipasi. Personel-personel Densus, intelijen, selama ini terus mengikuti dia (teroris)," kata Sutarman usai memimpin Rapat Koordinasi Operasi Lilin (Ops Lilin) 2013 di Rupatama Mabes Polri, Rabu (18/12).

Bahkan, kata Sutarman, untuk mengurangi kekuatan-kekuatan teroris beberapa orang sudah berhasil ditangkap baru-baru ini.

Ia menyebut, beberapa hari lalu tiga orang terduga teroris berhasil diamankan. Salah satunya, kata dia, berinisial RR yang terlibat pengeboman di Viara Ekayana Jakarta Barat 24 Agustus 2013 lalu.

"Kita sudah berhasil melakukan penangkapan. Sehingga mudah-mudahan mengurangi kekuatan mereka (teroris)," ujarnya.

Sutarman menegaskan, kalau teroris tidak melakukan aktivitasnya dengan cara-cara kekerasan, maka kepolisian juga tak akan melakukan penegakan hukum. "Penegakan hukum adalah garda terakhir, benteng terakhir dalam menyelesaikan persoalan masyarakat," ujarnya. (boy/jpnn)

JAKARTA -- Kapolri Jenderal Sutarman kembali menegaskan bahwa antisipasi tindakan teror jelang Natal 2013 dan Tahun Baru 2014, tetap menjadi perhatian

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close