Tetap Optimis Meski Dilanda Krisis
Kamis, 10 Januari 2013 – 08:49 WIB
Kas sendiri sudah mempersiapkan berbagai alternatif strategi untuk hadapi Barito. "Yang jelas kita akan main agresif. Kami akan berusaha untuk memegang kendali permainan dari menit pertama. Evaluasi dari hasil pertandingan pertama saat ditahan imbang 1-1 Persiba Balikpapan (5/1) lalu penyelesaian akhir kurang bagus. Makanya kami minta pada pemain depan untuk main lebih sabar dalam memanfaatkan sebuah peluang," lanjut dia.
Ia mengaku sudah kantongi kekuatan lawan. Menurutnya Laskar Antasari memiliki beberapa kelebihan diantaranya dua pemain tengahnya Mekan Nazirov dan Sackie Doe.
"Mereka punya kualitas permainan merata. Di depan ada juga Yongki Aribowo yang perlu kita kasih perhatian khusus. Namun dua pemain asli Palembang Amirul Mukminin dan Septa Riyanto juga tidak boleh diremehkan. Keduanya tentu punya motivasi besar untuk kalahkan mantan klubnya (Sriwijaya FC, red)," tutup dia.