Tewas Gantung Diri di Rumah Majikan
Jumat, 24 Februari 2012 – 11:01 WIB
BENGKULU--Seorang pembantu rumah tangga (PRT), Maya (15) warga asal Kabupaten Kaur nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri. PRT yang bekerja di rumah Saifun Thoha, warga Jalan Zainul Arifin RT 1 Kelurahan Padang Nangka ini ditemukan tewas. Kejadian ini sontak membuat heboh warga Kelurahan Padang Nangka sore itu.
Menurut informasi, saat ditemukan tubuh korban tergantung jeratan kain selendang warna hijau di teras belakang rumah. Korban gantung diri menggunakan selendang yang diikatkan di kayu penyanggah atap teras belakang rumah. Korban ditemukan pertama kali oleh Saifun Thohah. Saat ditemukan, Thohah mengaku nyawa korban masih ada. Petugas medis memastikan nyawa korban tidak dapat diselamatkan saat tiba di rumah sakit Detasemen Kesehatan Tentara (DKT).
"Seperti biasa menjelang sore hari kami beraktivitas masing-masing. Saya tadi lagi mencuci mobil di depan, istri saya (Rohani, red) lagi nonton tv. Sedangkan Maya setahu saya sedang menyetrika pakaian. Kebetulan saya akan memindahkan burung ke teras belakang. Saya terkejut melihat Maya sudah tergantung. Saya panggil istri, lalu memanggil warga. Saat itu nyawanya masih ada, tapi tibda di rumah sakit DKT, sudah tak bernyawa lagi," cerita Saifun kepada petugas dari Polsek Gading Cempaka.
Data terhimpun, korban dikenal sebagai remaja yang tidak banyak ulah. Ia memang sedikit pendiam namun tetap bergaul. Bahkan, warga sekitar mengatakan korban memang jarang keluar rumah jika tidak ada kepentingan, seperti ke warung. Korban diketahui sudah setahun lebih tinggal di rumah Saifun. Ia diajak dari Kaur untuk tinggal di rumah itu guna membatu pekerjaan rumah Saifun dan istrinya yang hanya tinggal berdua saja sebelum kehadiran Maya.
BENGKULU--Seorang pembantu rumah tangga (PRT), Maya (15) warga asal Kabupaten Kaur nekat mengakhiri hidupnya dengan gantung diri. PRT yang bekerja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Pertama Kali Bermain Film Horor, Rachel Vennya Ingin Keluar Dari Zona Nyaman
-
Salam Rancage Membuat Olahan Sampah Kertas Menjadi Produk Premium
-
Bentrok Ormas di Pekanbaru, Polda Jatim Buru Seluruh Pelaku | Reaction JPNN
-
Ridwan Kamil: Saya Harus Memuji Pak Anies
-
JPU Hadirkan Saksi Ahli Pertanahan di Sidang Gunawan Muhammad
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
Sabtu, 23 November 2024 – 14:12 WIB - Kriminal
Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
Jumat, 22 November 2024 – 19:55 WIB - Kriminal
Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
Jumat, 22 November 2024 – 12:37 WIB - Kriminal
Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim
Jumat, 22 November 2024 – 12:04 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
3 Kado dari Mendikdasmen Abdul Mu'ti untuk Para Guru ASN & Honorer, Alhamdulillah
Senin, 25 November 2024 – 09:48 WIB - Dahlan Iskan
Mampir Guyon
Senin, 25 November 2024 – 07:27 WIB - Hukum
Begini Rohidin Mersyah Peras Anak Buah, Honor Guru Disunat
Senin, 25 November 2024 – 08:06 WIB - Sport
Erick Thohir Sebut Presiden Prabowo Siap Bantu Rp 200 Miliar untuk Timnas
Senin, 25 November 2024 – 07:46 WIB - Humaniora
Penentuan Kelulusan PPPK 2024, Bima: Kasihan yang Sudah Antre Lama
Senin, 25 November 2024 – 07:31 WIB