Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Thariq, Atta hingga Alam Ganjar Gelar Goal Kampung Untuk Galang Donasi

Minggu, 01 Oktober 2023 – 17:57 WIB
Thariq, Atta hingga Alam Ganjar Gelar Goal Kampung Untuk Galang Donasi - JPNN.COM
Alam Ganjar bersama Atta Halilintar serta sejumlah influencer dalam kegiatan Goal Kampung. Dok: Source for JPNN.

“Kami tadi sama Thariq juga udah sepakat ke teman-teman difabel yang susah nyari kerjaan, susah nyari rejeki dan kita arahkan ke sana teman-teman difabel,” ujar Atta.

Menurut Atta, membuat acara donasi yang dikemas sportaiment pastinya akan mendapat antusias dari masyarakat. Terbukti, kata dia, antusiasme sumbangan secara online sangat tinggi walaupun hanya menonton pertandingan melalui YouTube saja.

“Ya menurutku keren aja ini, jadi orang bisa nyumbang online terus orang bisa juga kalo mau sumbangan offline dia bisa beli tiket, sekalian bayar tiket nyumbang dia juga bisa (dapat) hiburan di hari sabtunya bersama orang tersayang,” ungkap Atta.

Futsal charity match itu menghadirkan sejumlah artis, influencer, freestyler dunia hingga legenda sepak bola dunia maupun tanah air. Mereka dibagi menjadi dua tim yaitu hitam dan putih.

Di tim hitam ada Atta Halilintar, Alam Ganjar, Sean Garnier, Atep, Anrez Adelio, El Rumi, Ajil Ditto, Nitavior, Aura Echa, Angie Marceria dan Fahmi.

Untuk tim putih berisikan Edgar Davids, Thariq Halilintar, Raffi Ahmad, Christian Gonzales, Bryan Domani, Harris, Vladimir, Rob Clinton, Aaliyah Massaid, Fitri Syamsu, Ratu, Fahmi Nur Muhammad.

Pendapatan dari charity match baik dari donasi atapun penjualan yang terkumpul nantinya akan disumbangkan untuk aksi kemanusiaan bagi kaum difabel melalui yayasan Malaikat Baik Foundation dan Hati Baik. (cuy/jpnn)


Thariq Halilintar, Raffi Ahmad, hingga Alam Ganjar terlibat dalam kegiatan Goal Kampung untuk menggalang donasi.

Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close