Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

The Fed Agresif soal Suku Bunga, IHSG Ambrol

Kamis, 06 Januari 2022 – 20:50 WIB
The Fed Agresif soal Suku Bunga, IHSG Ambrol - JPNN.COM
Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore ditutup melemah 8,95 poin atau 0,13 persen ke posisi 6.653,35. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

Pada sesi kedua, IHSG masih tak mampu beranjak dari teritori negatif sampai penutupan bursa saham.

Berdasarkan Indeks Sektoral IDX-IC, tujuh sektor terkoreksi di mana sektor barang konsumen non primer turun paling dalam yaitu minus 1,29 persen, diikuti sektor teknologi dan sektor properti & real estat masing-masing minus 1,08 persen dan minus 0,92 persen.

Empat sektor meningkat dimana sektor kesehatan naik paling tinggi yaitu 0,48 persen, diikuti sektor transportasi & logistik dan sektor perindustrian masing-masing 0,25 persen dan 0,16 persen.

Penutupan IHSG sendiri diiringi aksi beli saham oleh investor asing di seluruh pasar yang ditunjukkan dengan jumlah beli bersih asing atau "net foreign buy" di seluruh pasar sebesar Rp 641,41 miliar.

Di pasar reguler tercatat aksi beli asing dengan jumlah beli bersih Rp 645,22 miliar. (antara/jpnn)

Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore ditutup melemah 8,95 poin atau 0,13 persen ke posisi 6.653,35.

Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News