The Fed Kian Ofensif
Bunga Acuan Bisa Turun LagiJumat, 31 Oktober 2008 – 09:55 WIB
Bulan ini, The Fed memangkas suku bunga 100 basis poin (1 persen) dalam dua kali pertemuan. Bank sentral tersebut juga berkomitmen mengucurkan dana USD 2 triliun sebagai tambahan pinjaman jangka pendek dalam beberapa bulan ke depan.
Pada 2003 dan 2004, bank sentral tidak pernah mengambil kebijakan menerapkan suku bunga acuan di bawah 1 persen. Mereka khawatir, suku bunga rendah akan berpengaruh negatif pada investor ritel dan money market funds.
Pemangkasan bunga The Fed, yang berdampak pada suku bunga pinjaman, mengikuti pemotongan 50 basis poin pada 8 Oktober lalu. Kala itu, beberapa bank sentral lain juga berkoordinasi dengan The Fed lewat pemotongan suku bunga acuan mereka untuk mengatasi krisis kredit global.