Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tiada Pihak Berani Suarakan Pemakzulan Terhadap Jokowi, Refly Harun Sampai Heran

Selasa, 14 November 2023 – 18:29 WIB
Tiada Pihak Berani Suarakan Pemakzulan Terhadap Jokowi, Refly Harun Sampai Heran - JPNN.COM
Refly Harun. Foto: dokumen JPNN

Oleh karena itu, Refly menyarankan agar para pemilih di pemilu tidak memberikan suara mereka kepada calon titipan yang dihasilkan politik dinasti.

"Saatnya kita tidak memilih orang yang titipan dari dinasti tersebut. Saya tidak berbicara tentang orang," katanya.

Menurut Refly, tidak mudah mewujudkan demokrasi yang sehat menyambut Pemilu 2024 RI dengan potensi kecurangan yang besar.

Namun, kata pria kelahiran Palembang itu, masyarakat punya tanggung jawab untuk mengawal proses pemilu jauh bisa terlaksana dengan adil.

Refly menyebut pemilu mendatang becek seperti comberan, banyak politik uang dan kecurangan, serta keberpihakan aparat. "Yakin saya, dan itu sudah dimulai," kata dia.

Selain itu, Refly juga mengingatkan kalangan perguruan tinggi untuk menentukan sikap. Menurut dia, kampus akan diombang-ambingkan oleh kekuatan politik.

"Kalau bapak yakin netral, netral benar. Kalau berpihak, ya, sudah, berpihak secara sehat. Berpihaklah dengan hati nurani dan akal sehat, bukan berpihak kekuasaan dan uang serta tekanan dan takut kehilangan jabatan sebagai rektor," kata dia.(ast/jpnn.com)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Pakar hukum tata negara Refly Harun Indonesia memiliki rakyat 275 juta. Namun, tak satu pun yang berani menyuarakan soal impeeachment atau pemakzulan Jokowi.

Redaktur : Antoni
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close