Tiara Idol Punya Pengalaman Horor, Kisahnya Bikin Merinding
Pengalaman horor Tiara tidak hanya dialami di rumah saja. Ia pernah mengalaminya juga di sekolah.
”Kalau di sekolah aku juga sering mendengar suara langkah atau suara yang bisik-bisik gitu. Jadi, sering didatengin gitu,” ucapnya.
Selain program Horror Experience, di fitur Radio+ aplikasi RCTI+ saat ini juga mengangkat konten horor bertajuk 'Home of Horror'.
Pengguna RCTI+ diberikan banyak konten audio horror, cerita suara, podcast horror dengan konten yang beragam.
Pada Oktober lalu, Radio+ telah mengeluarkan 5 judul cerita suara yang bertemakan horor dari cerita urban legend.
Seperti 'Beranak Di Alam Kubur', 'Payung Merah Jembatan Cibubur', 'Jailangkung Permainan Terlarang', 'Lasmi Penghuni Jeruk Purut', dan 'Kutukan di Kolong Casablanca'.
November ini juga akan dirilis cerita suara urban legend terbaru, yaitu 'KKN di Desa Misterius', 'Bus Jurusan Bekasi-Bandung' dan masih banyak lagi.
“Antusiasme pendengar konten horor luar biasa Home of Horror mendapatkan respons yang sangat baik dari pengguna RCTI+, dari pertama dirilis, cerita suara bertema horor ini jumlah pendengarnya terus bertambah,” kata VP Operation Roov Nurul Laili.