Tidak Berdesak-desakan, Cium Hajar Aswad pun Mudah
Sabtu, 13 Juli 2013 – 00:42 WIB
Ramadan di dua kota suci umat Islam, Makkah dan Madinah, memang selalu marak, terutama menjelang buka puasa. Begitu banyak orang yang ingin membagikan takjil. Di antara saf-saf salat, digelar plastik panjang. Juga di tempat-tempat keramaian umum. Termasuk di pinggir-pinggir jalan, teras-teras toko, serta mal di sekitar Masjidilharam. Pemandangan serupa terlihat di sekitar Masjid Nabawi, Madinah.
Di atas plastik yang terbentang itu, disajikan makanan. Semua boleh menyantapnya. Biasanya berupa kurma rutop, kurma muda yang mulai matang. Enaknya luar biasa. Lalu, air zam-zam atau teh Arab. Ada juga roti, buah, dan nasi kebuli. Semua bergantung yang bersedekah.
Siapa yang bersedekah? Warga lokal maupun jamaah umrah. Mereka berebut berkah Ramadan. Bahkan, ada yang jemput bola dengan mengajak jamaah untuk bergabung di beberan plastik mereka. Buka bersama seperti itulah yang sering dirindukan jamaah dari negara mana pun. "Saya tidak pernah melewatkan kegembiraan ini," ujar Tahmit Lombok, salah seorang jamaah asal Indonesia. (*/c5/ari)