Tiga Anggota BNN Terjaring Razia Narkoba
Berada di Tempat Hiburan MalamMinggu, 24 Februari 2013 – 00:02 WIB
BANJARMASIN – Apapun alasannya apabila seorang anggota Polri berada di tempat hiburan malam tanpa dilengkapi surat tugas sudah pasti dilarang. Seperti yang dilakukan tiga anggota BNN Pusat yang mengaku sedang melakukan tugas observasi di THM yang diduga tanpa dilengkapi surat tugas. Menariknya tiga anggota BNN pusat tersebut salah satunya adalah seorang perwira berpangkat AKP dan dua orang Brigadir. Ketiga anggota BNN ini terpaksa berurusan dengan anggota Provost Polda Kalsel karena terjaring razia ketika sedang berada di salah satu ruang karaoke di lantai 5, jumat (22/2) malam. Tiga anggota BNN Pusat tersebut diketahui AKP YT, Brigadir TK, dan Brigadir YHG.
Dari informasi yang berhasil dihimpun koran ini, kedatangan ketiga anggota BNN Pusat ini disinyalir sedang bertugas untuk melakukan observasi dan supervisi di Kalsel khususnya Banjarmasin terkait peredaran narkoba yang diduga marak di THM.
Kasubdit Provost Bid Propam Polda Kalsel Kompol Rudi R membenarkan, ketiga anggota BNN pusat ini datang ke Kalsel dalam rangka melakukan supervisi dengan BNNP Kalsel untuk melakukan kegiatan observasi di tempat hiburan malam yang disebut-sebut tempat hiburan di Banjarmasin menduduki urutan 5 terbesar di Indonesia.
BANJARMASIN – Apapun alasannya apabila seorang anggota Polri berada di tempat hiburan malam tanpa dilengkapi surat tugas sudah pasti dilarang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
Sabtu, 16 November 2024 – 04:52 WIB - Humaniora
Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate
Sabtu, 16 November 2024 – 04:39 WIB - Humaniora
Ramses Nilai Rencana Bangun Universitas HAM Sangat Tepat di Indonesia
Sabtu, 16 November 2024 – 04:08 WIB - Humaniora
Pimpinan DPR Mendukung Rencana Sekolah Negeri-Swasta Gratis di Jakarta
Sabtu, 16 November 2024 – 03:59 WIB
BERITA TERPOPULER
- Sepak Bola
Erick Bingung dengan Keputusan Shin Tae Yong Mencoret Eliano dari Timnas
Sabtu, 16 November 2024 – 04:50 WIB - Hukum
Ivan yang Suruh Siswa Menggonggong Dapat Kejutan dari Tahanan Polrestabes Surabaya
Sabtu, 16 November 2024 – 02:02 WIB - Kriminal
Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
Sabtu, 16 November 2024 – 01:41 WIB - Destinasi
Cek Jadwal & Harga Tiket Bus AKAP dari Bali ke Pulau Jawa Sabtu 16 November 2024
Sabtu, 16 November 2024 – 05:33 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia Kalah Tebal, Silakan Disimak Kalimat Shin Tae-yong
Sabtu, 16 November 2024 – 04:19 WIB