Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tiga Hari Ditahan, Begini Kondisi Lucinta Luna

Jumat, 14 Februari 2020 – 16:23 WIB
Tiga Hari Ditahan, Begini Kondisi Lucinta Luna - JPNN.COM
Lucinta Luna (memakai topi) pada rilis kasus narkoba di Polres Metro Jakarta Barat, Rabu (12/2). Foto: Dhemas Reviyanto/antara

jpnn.com, JAKARTA - Artis transgender Lucinta Luna menjadi tahanan Polda Metro Jaya setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus penyalahgunaan narkotika.

Mantan personel Duo Bunga itu ditempatkan di ruangan khusus lantaran untuk menghindari perundungan dari napi lainnya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, kondisi Lucinta Luna dalam keadaan baik.

"Kan di dalam ada dokter. Tahana lain pun sama semua (diperiksa kesehatannya)," kata Yusri Yunus di Polres Jakarta Barat, Jumat (14/2).

Yusri juga membantah kabar Lucinta Luna depresi hingga membuat kakinya bengkak. "Enggak ada, nanti akan kami periksa," ujarnya.

"Selama ini pelayanan kami bagus. Kasih ruang khusus sendiri, dia kan seorang wanita, kami akan tempatkan di sel wanita," jelasnya.

Diketahui, Lucinta Luna diamankan polisi di apartemen Thamrin City, Jakarta Pusat, pada Selasa (11/2) dinihari. Dalam penggerebekan itu, polisi menemukan barang bukti berupa 3 butir yang diduga ekstasi di tempat sampah.

Polisi juga mendapati beberapa jenis obat-obatan yang termasuk dalam golongan psikotropika di dalam tas Lucinta Luna. (mg7/jpnn)

Lucinta Luna diamankan polisi di apartemen Thamrin City, Jakarta Pusat, pada Selasa (11/2) dinihari.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News