Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tiga Instruksi Kemenhub Pasca Kecelakaan Merpati

Senin, 10 Juni 2013 – 17:30 WIB
Tiga Instruksi Kemenhub Pasca Kecelakaan Merpati - JPNN.COM
JAKARTA - Pasca tergelincirnya pesawat Merpati di Bandara El Tari, Kupang, Nusa Tenggara Timur pagi tadi, Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono segera menginstruksikan untuk melakukan penanganan.

"Pertama, prioritaskan kalau ada korban, kedua segera investigasi, dan ketiga runway harus segera clear," ujar Bambang saat ditemui di acara peresmian KMP Portline, di Merak, Senin (10/6).

Bambang mengatakan, berdasarkan informasi yang ia peroleh, hingga saat ini Bandara El Tari, Kupang masih ditutup sementara. Penutupan ini dilakukan untuk keperluan investigasi dan menarik pesawat dari bandara Kupang.

Lebih jauh dikatakan Bambang, pihaknya hingga saat ini belum mengetahui penyebab tergelincirnya pesawat Merpati. Untuk penyelidikan, pihaknya menyerahkan sepenuhnya pada Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).

JAKARTA - Pasca tergelincirnya pesawat Merpati di Bandara El Tari, Kupang, Nusa Tenggara Timur pagi tadi, Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News