Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tiga Setia Gara: Sekarang Aku Sudah Tenang

Kamis, 19 September 2019 – 08:43 WIB
Tiga Setia Gara: Sekarang Aku Sudah Tenang - JPNN.COM
Tiga Setia Gara. Foto: Instagram/tigawat

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Tiga Setia Gara memastikan dirinya kini sudah tenang setelah sempat mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dari sang suami, James Aaron. Dia lantas mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya.

"Sekarang aku sudah tenang. Alhamdulillah. Terima kasih banyak buat bantuannya. Terima kasih, terima kasih, terima kasih," kata Tuga Setia Gara dalam video klarifikasi yang diunggah ke akun Instagram miliknya, Rabu (18/9).

Dalam video yang sama, mantan vokalis Silly Riot itu juga memberi klarifikasi terkait ucapannya yang menyebut netizen di Indonesia itu goblok. Tiga Setia Gara menyebut sindiran itu ditujukan untuk netizen yang berkomentar negatif tentang kasus yang dialaminya. Bukan ke semua orang atau netizen di Indonesia yang sebagain juga telah membantunya dalam menginformasikan kasus kekerasan.

"Maksudnya aku bukan ke semua orang, yang aku bilang itu yang enggak ngerti," kata Tiga Setia Gara.

“Aku bilang itu yang negatif ke aku, tapi yang positif, aku respect. Bukan berarti (menyebut bodoh) ke semua orang. Semoga ngerti ya maksud aku," lanjutnya.

Diberitakan sebelumnya, Tiga Setia Gara mengaku mengalami KDRT oleh suaminya, James di Amerika Serikat. Dia sempat meminta tolong lewat video Instagram miliknya.

Saat itu, Tiga Setia Gara tampak panik dan kehabisan akal untuk keluar dari kediamannya. Dia bahkan minta tolong netizen untuk membantunya pulang ke Indonesia.

Peristiwa yang dialami Tiga Setia Gara membuat Nikita Mirzani merasa peduli. Dia pun menawarkan untuk membayarkan tiket pesawat agar Tiga Setia Gara bisa pulang kampung.

Penyanyi Tiga Setia Gara memastikan dirinya kini sudah tenang setelah sempat mengalami KDRT dari sang suami, James Aaron.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close