Tiket Konser Lucinta Luna Ternyata Cuma Sebegini
Rabu, 20 Juni 2018 – 19:59 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Lucinta Luna tampaknya tak bisa lepas dari pergunjingan warganet.
Teranyar, mereka menilai tiket untuk menonton aksi panggung Lucinta Luna terlalu mahal.
Padahal, pihak penyelenggara di Lampung, hanya mengenakan tarif Rp 30.000.
Sebelumnya, Lucinta Luna sempat menngaku sebagai artis internasional yang sangat sibuk.
Namun, pengakuan personel Duo Bunga itu justru menuai hujatan dari warganet setelah mengetahui harga tiket tersebut.
Seperti diketahui, Lucinta akan manggung di Bandar Lampung pada 24 Juni nanti.
Lucunya, dalam akun Instagram penyelenggara acara tersebut, ada seorang warganet yang bertanya harga tiket masuk untuk menonton Duo Bunga.