Tim Independen Harus Gelar Perkara
Senin, 02 November 2009 – 18:25 WIB
Saat ditanya mengapa gelar perkara harus dilakukan secara tertutup, Edy menjelaskan, bagaimana pun, yang namanya gelar perkara, jangan sampai bersifat mengadili. "Jadi, jangan seperti persidangan," ucap wakil rakyat asal Sumut itu.
Dalam kesempatan yang sama, dia berharap agar para tokoh masyarakat tidak memberikan informasi yang salah kepada rakyat. Edy minta agar jangan sampai muncul persepsi bahwa Bibit dan Chandra identik dengan KPK sebagai sebuah lembaga. "Sebagai lembaga, KPK itu bersih. Tapi di lembaga itu, tidak tertutup kemungkinan ada oknum-oknum yang tidak bersih," ujarnya.