Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tim Startup dari UI, UGM dan ITB Lolos Top 3 Pertamuda Seed and Scale 2022

Jumat, 09 Desember 2022 – 16:16 WIB
Tim Startup dari UI, UGM dan ITB Lolos Top 3 Pertamuda Seed and Scale 2022 - JPNN.COM
SVP Strategy & Investment Direktorat SPPU Daniel S Purba di acara awarding night Pertamuda Seed and Scale 2022, Kamis (8/12). Foto: Dokumentasi Humas Pertamina

Mereka akan mendapatkan mentoring secara ketat, one on one dari para mentor yang ditunjuk PT Pertamina (Persero).

Mentoring akan berjalan selama 3 bulan dimulai sejak Januari 2023 untuk lebih memantapkan para mahasiswa terjun ke dunia bisnis.

Ada yang menarik pada babak final tahun ini, PT Pertamina (Persero) mengundang 30 besar peserta Pertamuda Seed and Scale 2022 untuk menggelar expo di lokasi yang sama.

Mereka difasilitasi memamerkan produk dan ide bisnisnya.

PT Pertamina (Persero) secara khusus juga mengundang 17 investor dari kalangan BUMN dan swasta untuk berinteraksi dengan para peserta Pertamuda Seed and Scale.

Tujuannya, para calon investor tersebut dapat mendukung pengembangan bisnis start-up lulusan Pertamuda Seed and Scale.

“Patut disyukuri dalam Forum Final Pitch hari ini, juga berhasil dicapai beberapa business matching antara beberapa peserta dengan investor yang hadir," ujar Heppy Wulansari.

Beberapa investor yang hadir, di antaranya BNI Ventures dengan Gepo Energy & Vestanesia, Ibu Dian Onno dengan GID, VP CSR & SMEPP dengan Alternesia, BRI Ventures dengan Catalyzon dan Gayo Capital dengan Tirtanex, GID, & Gourami. (mrk/jpnn)

Tiga tim startup dari UI, UGM dan ITB terpilih menjadi Top 3 Pertamuda Seed and Scale 2022 yang diselenggarakan PT Pertamina (Persero), siapa saja mereka?

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News