Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam: Demi Amankan Tiket Semifinal
jpnn.com, KUALA LUMPUR - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Vietnam di Stadion Selayang, Selangor, Malaysia, hari ini (Siaran langsung SCTV pukul 19.45 WIB).
Pertandingan keempat di grup B ini bakal menjadi penentu langkah Indonesia U-22 di pentas SEA Games 2017.
Kemenangan bakal membuat langkah Indonesia semakin mulus menuju semifinal.
Sebab, di laga penutup grup B, Indonesia hanya akan menghadapi Kamboja yang kini menjadi pesakitan di dasar klasemen.
Tentu, laga menghadapi Vietnam tidak akan berjalan mudah buat Indonesia. Selain kehilangan Evan Dimas di lini tengah, Indonesia juga harus siap meladeni open play yang disiapkan Vietnam U-22.
Kedua tim sebenarnya punya tipikal permainan cepat melalui kedua sayap. Garuda Muda punya stok winger yang siap dimainkan siapa saja.
Baik yang main starter dan pengganti punya kualitas yang tidak jauh berbeda.
“Soal menyerang dan bertahan tentu dengan cara kita, yang pasti sayap kanan dan kiri akan kembali kami manfaatkan,” ujar Bima Sakti, asisten pelatih Indonesia U-22.