Timnas Indonesia U-23 Pukul Lampung FC Dua Gol Tanpa Balas
Bola yang meluncur deras ke sudut kiri gawang tak berhasil ditangkap kiper Lampung FC.
Memasuki babak kedua, timnas U-23 langsung dominan. Peluang Timnas didapat pada menit ke 61 melalui tendangan pemain Timnas bernomor punggung 26, yakni Rizki Dwi Febrianto, namun belum membuahkan gol.
Empat menit berselang, yakni pada menit ke 65 Timnas nyaris mencetak gol lagi. Hanya saja tendangan Natanael Siringoringo masih melebar di sisi kiri gawang Lampung FC.
Lampung FC membalas serangan di menit ke-74 melalui Erik Firmansyah. Tendangannya bahkan membuat kiper Timnas terlepas saat berupaya menangkap bola.
Lampung FC hampir mengubah kedudukan menjadi 1-2 pada menit ke 83. Marwan Sayedah mencetak gol, tapi dianulir wasit karena offside.
Usai laga, Pelatih Kepala U-23 Indra Sjafri menjelaskan jalannya pertandingan. Menurutnya, timnas kurang maksimal karena tidak ada tekanan berarti yang diberikan oleh Lampung FC.
“Timnas kurang dapat pressure. Respon Timnas juga sederhana karena tidak ada situasi sulit yang diberikan Lampung FC,” kata Indra saat sesi konferensi pers.
Tapi, dia anggap hal itu wajar karena tim Lampung FC baru dibentuk.