Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Timnas U-19 Diganyang Malaysia 1-4

Senin, 06 November 2017 – 12:19 WIB
Timnas U-19 Diganyang Malaysia 1-4 - JPNN.COM
Pemain Malaysia beraksi saat meladeni Timnas U-19 Indonesia. Foto: from the-afc

jpnn.com, PAJU - Timnas U-19 takluk dengan skor telak 1-4 (1-2) dari seteru klasiknya, Malaysia dalam laga Grup F kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Paju Stadium, Paju, Gyonggi-Do, Korsel, Senin (6/11) siang WIB.

Kekalahan ini sangat memalukan dan menunjukkan Timnas U-19 perlu melakukan perombakan serius karena kalah di semua lini.

Dalam laga ini, Indonesia memang tampil kurang menggigit. Mereka malah banyak tertekan dan mentalitas pemain cukup buruk saat menghadapi serangan Malaysia. Imbasnya, pemain sering melakukan kesalahan.

Kesalahan pertama, adalah saat Gianluca Pagliuca Rossy, kiper Indonesia, melanggar pemain depan Malaysia di dalam kotak penalti. Mohd Hadi yang melakukan eksekusi penalti berhasil membuat skor berubah 0-1 untuk Malaysia.

Indonesia yang tertinggal bernafsu untuk menyamakan kedudukan. Tapi, bukan gol yang didapatkan, Indonesia justru harus membayar mahal karena mereka kecolongan setelah sebuah serangan balik Malaysia membuat Rossy memungut bola dari gawangnya untuk kali kedua. Adalah Mohd Akhyar yang mencetak gol pada menit ke-34 dan mengubah skor menjadi 0-2.

Harapan untuk Indonesia mengejar Malaysia sempat terbuka saat Hanis Saghara mencetak gol pada menit ke-42. Berawal dari sepakan keras Firza Andika dari luar kotak penalti, bola tak bisa ditangkap sempurna oleh kiper Malaysia dan langsung disambar oleh Saghara. Skor 1-2 bertahan sampai jeda babak pertama.

Memasuki babak kedua, Indonesia menarik Witan Sulaeman dan memasukkan Egy Maulana Vikri. Kehadiran pemain yang diincar oleh banyak pemandu bakat dari Eropa tersebut diharapkan mengubah permainan skuat Garuda Nusantara.

Sayangnya, bukan membuat dominan, Indonesia justru kembali kecolongan. Kerja keras lini depan, tak dibarengi dengan koordinasi serta pertahanan yang baik. Akibatnya, Malaysia bisa menambah gol lagi setelah sepak pojok yang dilepaskan bisa disundul dengan baik oleh Pillay Asokan saat laga babak kedua berjalan dua menit. Skor 1-3.

Dalam laga ini, Timnas U-19 tampil kurang menggigit, banyak tertekan dan sering membuat kesalahan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News