Timnas U-23 Indonesia vs Guinea: Bandingkan Komentar STY & Pemain Garuda Muda
Rabu, 08 Mei 2024 – 08:37 WIB
"Para pemain menggunakan jaket tebal karena suhu lumayan dingin. Jadi, paling penting ialah mengontrol kondisi pemain.”
"Secara psikologis juga mulai capek dan lelah, jadi kami harus kontrol agar kondisi pemain tetap fit," ucap Shin Tae Yong dalam keterangannya.
Shin Tae Yong menjelaskan penggawa Garuda Muda juga cukup kesulitan soal makanan dan tidur.
"Jadi, memang ada kesulitan masalah makanan dan tidur. Kami juga buru-buru pesan hotel dan lain-lain karena baru bisa dilakukan setelah selesai pertandingan kemarin di Doha. Jadi, ada masalah sedikit," ucap Shin Tae Yong. (sam/jpnn)