Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tingkat Kemiskinan Turun, Ini Datanya

Kamis, 21 Maret 2019 – 09:37 WIB
Tingkat Kemiskinan Turun, Ini Datanya - JPNN.COM
Ilustrasi kemiskinan. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, BALIKPAPAN - Angka kemiskinan di Kalimantan Timur pada 2018 menurun 0,02 persen menjadi 6,06 persen.

Pada 2017 lalu, angka kemiskinan di Kaltim mencapai 6,08 persen. Namun, penurunan tingkat kemiskinan Kaltim ini masih perlu mendapat perhatian. 

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw-BI) Kaltim Muhamad Nur mengungkapkan, secara jumlah, penduduk miskin di perkotaan mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

Yakni dari 102 ribu jiwa pada 2017 menjadi 108 ribu jiwa atau naik sekitar 5,81 persen.

Penduduk miskin di perdesaan mengalami penurunan dari 116 ribu jiwa pada 2017 menjadi 114 ribu jiwa atau turun 1,92 persen.

“Secara spasial, wilayah dengan jumlah penduduk miskin terbanyak adalah Kukar,” kata Nur, Rabu (20/3).

Dia menambahkan, pada 2018, terdapat 56 ribu jiwa penduduk miskin di Kukar.

Jumlah itu menyumbang persentase sebesar 25,84 persen dari total penduduk miskin Kaltim.

Angka kemiskinan di Kalimantan Timur pada 2018 menurun 0,02 persen menjadi 6,06 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close