Tinjau Misa Natal, Sutarman Bicara Ancaman Kelompok Radikal
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal (pol) Sutarman menyatakan bahwa negeri ini tak akan lepas dari ancaman-ancaman yang dilontarkan kelompok radikal. Meski demikian, Polri akan selalu mengantisipasinya dengan tindakan-tindakan preventif.
"Agar mereka tidak melakukan kegiatan-kegiatan yang melanggar hukum," kata Sutarman di sela-sela kunjungan ke Gereja Katedral, Selasa (24/12) malam.
Sutarman menambahkan, Polri terus mengikuti gerak-gerik kelompok-kelompok radikal itu. "Kita turut mengawasi pergerakan-pergerakan mereka," ujar bekas Kepala Badan Reserse Kriminal Polri ini.
Sutarman datang ke Gereja Katedral dalam rangka meninjau pelaksanaan Misa Natal 2013. Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu datang bersama Panglima TNI, Jenderal Moeldoko.
Ribuan jemaat hadir dalam Misa Natal di Gereja Katedral. Misa terakhir akan digelar pukul 22.00. (boy/jpnn)