Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tinjau Pompanisasi di Lampung, Jokowi: Kita Harus Siap Dahulu sehingga Produksi Beras tidak Turun

Kamis, 11 Juli 2024 – 13:55 WIB
Tinjau Pompanisasi di Lampung, Jokowi: Kita Harus Siap Dahulu sehingga Produksi Beras tidak Turun - JPNN.COM
Presiden Joko Widodo meninjau program pemberian bantuan pompa untuk pengairan sawah dan pertanian atau pompanisasi di Desa Bandan Hurip, Kabupaten Lampung Selatan, Provinsi Lampung, pada Kamis (11/7). Foto: Dokumentasi setpres.

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau program pemberian bantuan pompa untuk pengairan sawah dan pertanian atau pompanisasi di Desa Bandan Hurip, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung, Kamis (11/7). Program ini merupakan bagian dari upaya pemerintah mengatasi potensi kekeringan panjang yang terjadi di berbagai daerah pertanian di Indonesia.

"Pompanisasi itu untuk mengantisipasi kalau terjadi kekeringan panjang, gelombang panas. Kita harus siap dahulu sehingga produktivitas petani, produksi beras tidak turun," kata Jokowi dikutip dari rilis setpres, Kamis (11/7). "Semua negara sekarang ini produksinya turun gara-gara gelombang panas, gara-gara kekeringan panjang," tambah Jokowi.

Berdasar peninjauan yang dilakukan, Jokowi menilai sistem irigasi di desa tersebut sudah baik. Namun demikian, lanjut dia, tetap diperlukan  pompanisasi untuk mengalirkan air dari sumber yang berada lebih rendah dibandingkan sawahnya. "Saya lihat di sini karena irigasinya juga baik. Ini kami tarik airnya dari irigasi yang lebih rendah untuk masuk ke irigasi sekunder, tersier, bisa lari ke sawah,” papar Jokowi.

Adapun luas baku sawah di Kabupaten Lampung Selatan mencapai 38.688 hektare. Dari luasan tersebut, potensi luas sawah tadah hujan mencapai 30.976 hektare.

Pemerintah telah menyalurkan bantuan 150 pompa untuk Kabupaten Lampung Selatan dari total 2.606 unit pompa untuk Provinsi Lampung. Bantuan 150 pompa tersebut diharapakan dapat memenuhi kebutuhan pengairan 1.650 hektare sawah.

Inisiatif pompanisasi menjadi salah satu langkah konkret pemerintah dalam mengatasi permasalahan yang dihadapi petani di Indonesia, serta mendukung upaya-upaya peningkatan produksi pangan lokal maupun nasional, terutama di tengah tantangan perubahan iklim. (mcr4/jpnn)

Menurut Jokowi, pompanisasi itu kan untuk mengantisipasi kalau terjadi kering panjang, terjadi gelombang panas, hingga meningkatkan produktivitas petani

Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close