Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tiongkok Memerintahkan Apple Menghapus WhatsApp dan Threads dari App Store

Minggu, 21 April 2024 – 19:53 WIB
Tiongkok Memerintahkan Apple Menghapus WhatsApp dan Threads dari App Store - JPNN.COM
Logo Apple. Foto : Ricardo/JPNN.com

Apple belum mengonfirmasi dua penghapusan tambahan itu.

Namun, situs AppleCensorship, yang melacak penghapusan App Store, mencatat Signal dan Telegram sebagai “menghilang” dari App Store Apple di China daratan.

TechCrunch menghubungi Telegram mengenai status Aplikasi iOS-nya, tetapi hingga berita ini dimuat, Telegram belum memberikan respons.

Ketika ditanya tentang laporan Reuters, presiden Signal Meredith Whittaker mengatakan kepada TechCrunch bahwa Signal sudah diblokir di China oleh Great Firewall negara tersebut.

“Meskipun Signal mungkin pernah tersedia untuk diunduh pada masa lalu, pendaftaran dan pesan Signal tampaknya diblokir,” katanya.

Dia menambahkan bahwa tidak ada bedanya jika aplikasinya tidak lagi muncul di App Store, karena pengguna yang mengakses aplikasi dari China tidak akan dapat mengakses aplikasi tersebut untuk mendaftar atau mengirim pesan.

Hal itu bukan pertama kalinya Apple menghapus aplikasi atas arahan regulator internet China.

Musim panas lalu, beberapa aplikasi kecerdasan buatan (AI) generatif dihapus dari App Store Apple di China tak lama sebelum peraturan negara itu yang menargetkan AI generatif mulai berlaku.

Apple menghapus aplikasi WhatsApp dari App Store mereka di Tiongkok, menyusul perintah pemerintah dengan alasan masalah keamanan nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close