Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Titipbeliin kini Melayani Jasa Titip dari Eropa dan Asia

Kamis, 21 November 2019 – 13:45 WIB
Titipbeliin kini Melayani Jasa Titip dari Eropa dan Asia - JPNN.COM
Ilustrasi belanja online. Foto: Pixabay

jpnn.com, JAKARTA - Startup titipbeliin.com kini memperluas layanan jasa titipnya dengan membuka titipan dari Inggris, Jerman dan Korea. Sebelumnya telah berhasil menjadi jasa titip door to door dari Amerika, Tiongkok, dan Singapura.

Co-Founder titipbeliin.com Bayu mengatakan, barang-barang yang diperdagangkan di tiga negara di kawasan Eropa dan Asia itu memang paling banyak diburu oleh para konsumen yang gemar berbelanja di Indonesia.

"Inggris, Jerman dan Korea hadir karena banyaknya permintaan konsumen mengingat negara tersebut adalah produsen dari beberapa produk unggulan yang banyak dipasarkan di seluruh dunia,” kata Bayu dalam keterangan resminya, Kamis (21/11).

Bayu menyebut bahwa produk-produk kecantikan dan fesyen dari Korea, disukai masyarakat Indonesia.  Sementara itu, Inggris dengan produk pop culture seperti sepakbola dan produk luxury serta Jerman dengan produk otomotif kelas dunia.

“Ketiga negara itu memang permintaan banyak tapi belum ada yang memfasilitasi hingga akhirnya konsumen terpaksa memilih jasa titip ilegal seperti hand carry atau bypass yang merugikan negara, untuk itu titipbeliin hadir memfasilitasi dengan layanan door to door yang legal," ungkap Bayu.

Sejak pertama kali dirilis pada Maret 2019, lanjut Bayu, titipbeliin telah menangani 4.500 transaksi legal dengan total transaksi Rp 4,2 miliar. Hal itu membuat bisnis jasa titip ini semakin menggeliat terlebih masyarakat Indonesia sendiri gemar dengan belanja dan gemar menggunakan produk-produk dari luar negeri.

"Bisnis jasa titip ini memang jadi bisnis yang cukup menggiurkan. Lantaran budaya konsumtif masyarakat indonesia terutama produk-produk dari luar negeri itu cukup tinggi. Oleh sebab itu, kami beraharap akan mampu membuat bisnis jasa titip yang legal akan terus meningkat ke depannya," tandasnya.

Perluasan layanan ini menjadikan titipbeliin.com sebagai satu-satunya jasa titip terlengkap dan legal pertama di Indonesia, yang juga memasukan pajak sesuai peraturan pemerintah.(mg7/jpnn)

Startup titipbeliin kini memperluas layanan jasa titipnya dengan membuka titipan dari Inggris, Jerman dan Korea.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News